-->
Jumat, 17 Maret 2017

Komplet Sup Kembang Kol Makaroni | Resep Masakan

Tak hanya rasanya saja yang lezat. Sup Kembang Kol Makaroni ini juga tampil sungguh menarik. Dengan bahan yang komplet, siapa pun pasti puas menyantapnya.

Bahan :
1 bonggol besar, kembang kol potong per kuntum
75 gram makaroni, rebus
1 buah tomat, potong-potong
100 gram wortel, potong kotak 1,5 cm
75 gram kacang merah segar
100 gram buncis, potong 2 cm
1/2 buah bawang bombay, iris memanjang
3 siung bawang putih, cincang kasar
1.750 ml kaldu ayam
2 tangkai seledri ikat
2 butir cengkeh
3 cm kayumanis
3 1/2 sendok teh garam
1 sendok teh gula pasir
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh pala bubuk
2 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Membuat Sup Kembang Kol Makaroni:
  1. Panaskan minyak. Tumis bawang bombay, bawang putih sampai harum.
  2. Tuang kaldu ayam. Aduk rata. Tambahkan seledri, cengkeh, dan kayu manis. Masak sampai mendidih.
  3. Tambahkan wortel dan kacang merah. Masak sampai setengah layu.
  4. Masukkan kembang kol, tomat, garam, gula, merica, dan pala. Aduk sampai matang. Tambahkan makaroni. Aduk rata.


from Miezz Younie http://ift.tt/2nMt6mH
Komplet Sup Kembang Kol Makaroni - Resep Masakan, Kue Kering, Kue Basah

Baca Juga Resep Lainnya di Bawah Ini:

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+