Catatan yang paling penting dalam membuat layer-layer pada bolen ini adalah saat menggilas/menipiskan adonan jangan sampai terlalu di tekan. Justru apabila terlalu over layernya nanti tidak mau bangun. Insya Allah bunda-bunda di rumah semua pasti bisa, apalagi kalo bunda yang sudah biasa bikin homemade pastry atau minimal udah pernah njajal spiral curry puff (pastel keong), karena prosesnya hampir mirip.
Bolen Pisang Keju Coklat
Bahan - Bahan A
- 100 gram tepung terigu protein tinggi
- 1 sendok makan minyak goreng
- 75 gram butter
Bahan - Bahan B
- 200 gram tepung terigu protein tinggi
- 30 gram gula tepung
- 80 ml susu cair
- 75 gram butter
Bahan Olesan (Aduk Rata)
- 2 kuning telur
- 1 sendok makan air
- 1 sendok teh madu
Cara Membuat/Pengolahan Bolen Pisang
Campurkan dan aduk rata semua bahan-bahan A. lalu bentuk bulat dan diamkan selama 10 menit.
Campurkan dan aduk rata semua bahan-bahan B sampai setengah elastis, lalu diamkan selama 15 menit.
Bagi adonan A menjadi 15 bagian, lalu bulatkan.
Bagi adonan B menjadi 15 bagian, lalu bulatkan.
** Step-step selanjutnya bisa dilihat di foto terlampir di bawah ini (supaya lebih mudah di pahami dari pada tutorial dalam bentuk narasi bund ya).
Bolen Pisang Keju Coklat No Korsvet
Sampai step adonan siap diisi filling, sebelumnya di diamkan dulu bund ya selama 15-30 menit supaya adonan bisa lebih lentur dan mudah untuk di tipiskan.
Setelah adonan selesai di isi, olesi dengan bahan olesan. Lalu panggang di dalam oven dengan suhu 180°C (api sedang, api bawah saja) selama 25-35 menit atau sampai matang dan warnanya menjadi kuning keemasan.
Happy Baking !!!
Source: https://kompinikmat.blogspot.com