Bahan Kroket Nasi
- 300 gr nasi pulen
- 2 sdm KOBE Tepung Bumbu Special
- 100 gr daging cincang
- 50 gr bw bombay cincang
- 1 sdt kecap manis
- 1 sdm saos tiram
- 1/2 sdt KOBE Gario Garam Bumbu Ayam
- 2 bt daun bawang iris halus
- 1 bt putih telur kocok sebentar
- Tepung roti secukupnya (bread crumbs)
Cara membuat Kroket Nasi
Tumis bawang bombay masukan daging cincang sampai berubah warna.
Masukan kecap manis, saos tiram, gario & irisan daun bawang, aduk-aduk sampai benar-benar matang.
Masukan Tepung KOBE Special aduk sampai rata.
Ambil 1 sdm nasi isi didalamnya dengan rogut gulingkan ke putih telur dan balurkan diatas tepung roti kemudian goreng hingga kuning kecoklatan.
Selamat Mencoba Bun, Semoga Berhasil !!