Bagi yang tidak suka menyantap daging kambing atau menghindarinya, kita tetap bisa membuat tongseng namun dengan bahan daging ayam. Rasa ayam masak tongseng, tidak kalah lezat.
Bahan-bahan/ Bumbu-bumbu:
1 ekor ayam, dipotong 10 bagian
1.500 ml santan dari 1 butir kelapa
2 lembar daun salam
2 cm lengkuas, dimemarkan
1 batang serai, dimemarkan
8 butir bawang merah, diiris tipis
5 buah cabai rawit merah, dipotong 2 cm
4 lembar kol, dipotong kotak
3 sendok makan kecap manis
2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
6 batang daun bawang, dipotong 2 cm
3 buah tomat merah, dipotong-potong
2 sendok makan minyak untuk menumis
1 ekor ayam, dipotong 10 bagian
1.500 ml santan dari 1 butir kelapa
2 lembar daun salam
2 cm lengkuas, dimemarkan
1 batang serai, dimemarkan
8 butir bawang merah, diiris tipis
5 buah cabai rawit merah, dipotong 2 cm
4 lembar kol, dipotong kotak
3 sendok makan kecap manis
2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
6 batang daun bawang, dipotong 2 cm
3 buah tomat merah, dipotong-potong
2 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus:
8 butir kemiri, disangrai
3 cm kunyit, dibakar
6 siung bawang putih
12 butir bawang merah
3 cm jahe
1 sendok teh ketumbar
Cara Membuat Ayam Masak Tongseng:
- Rebus santan, bumbu halus, daun salam, lengkuas, dan serai sambil diaduk sampai mendidih dan harum. Sisihkan.
- Panaskan minyak. Tumis bawang merah dan cabai rawit merah sampai harum. Tambahkan kol. Tumis sampai layu.
- Masukkan kecap manis. Aduk rata. Tuang kuah santan.
- Tambahkan garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata. Didihkan. Tambahkan ayam, daun bawang, dan tomat. Masak sampai matang.
from Miezz Younie http://ift.tt/2hwqN9e
Ayam Masak Tongseng Ini Siap Dalam 30 Menit Saja - Resep Masakan, Kue Kering, Kue Basah