Resep Ayam Bakar
by: mbaiyya
Bahan Ayam Bakar :
6 potong ayam pejantan
1 batang serai, geprek
4 lembar daun jeruk
2 lembar daun salam
250ml air kelapa
minyak secukupnya
Bumbu halus Ayam Bakar :
10 siung bawang merah
6 siung bawang putih
10 buah cabe merah keriting
10 buah cabe rawit merah
4 butir kemiri
2 cm lengkuas
2 cm kencur
2 cm kunyit
50 gr gula merah
garam secukupnya
Cara Membuat Ayam Bakar :
tumis bumbu halus, daun jeruk, daun salam & serai hingga harum dan matang. masukkan air kelapa dan ayam. masak dgn api sedang hingga air menyusut. angkat.
Bakar ayam di atas teflon/panggangan sambil diolesi bumbu. angkat dan bubuhi sisa bumbu.
from Baca Resep http://ift.tt/2uakYjB
Resep Simple Cara Membuat Ayam Bakar - Resep Masakan