-->
Kamis, 02 April 2020

Aneka Jajanan Pasar



CENDOL HUNKWE
By : @uthinute

Bahan Cendol :
100 gr tepung beras (me: rose brand)
65 gr tepung hunkwee
50 gr tepung tapioka/sagu
500 ml air
250 ml endapan air pandan
1/2 sdt garam

Bahan Santan :
1 liter santan dr perasan 1 buah kelapa
1/2 sdt garam
2 lembar daun pandan

Bahan Gula :
200 gr gula merah/gula aren
100 gr gula pasir
700 ml air

Cara Membuat :
1. Bahan cendol; campur semua bahan jadi satu aduk rata, saring.
2. Masak dgn panci sambil trs diaduk sampai kental dan matang, (butuh tenaga extra ya 🤭) supaya tdk berbutir juga ya. Sisihkan.
3. Masukkan adonan dlm cetakan cendol.
Tekan diatas baskom yg berisi air.
4. Bahan santan; masak santan, daun pandan dan garam hingga mendidih, sambil trs di aduk supaya santan tdk pecah.
5. Bahan gula; didihkan air, masukkan gula merah dan gula pasir. Masak sampai mendidih. Sisihkan.
6. Tiriskan cendol, sajikan dgn kuah santan dan gula. Sajikan dingin lebih enak.




from Resep Aneka Jajan Pasar https://ift.tt/347FJ2n
via IFTTT

Baca Juga Resep Lainnya di Bawah Ini:

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+