Gulai Udang Buncis Kentang
by Rita Thamrin
Hari ini anak bujang lagi-lagi request minta masakkan udang lagi padahal kemarin udah udang tp disambal. Akhirnya hari ini eksekusi resep aku ini.
Bahan-bahan:
500 gr udang ukuran sedang
150 gr buncis potong memanjang
2 bh kentang ukuran sedang dipotong kotak sedang
500 ml santan sedang
2 lembar daun jeruk
2 lebar daun salam
1 batang serai digeprek
secukupnya Garam dan penyedap rasa jamur
Bumbu halus:
10 buah cabe merah kriting
10 buah cabe rawit setan
7 siung bawang merah
3 siung bawang putih
1 ruas laos
1 ruas kunyit
1 batang serai
1 sdm muncung ketumbar
2 butir kemiri
Langkah:
1. Tumis bumbu halus masukkan daun jeruk, daun salam, serai geprek. Tumis sampai mateng dan harum. Masukkan kentang aduk sampai rata sampai kentang agak setengah matang lalu masukkan santan diamkan sampai matang lalu masukkan buncis lalu udang. Beri garam dan penyedap rasa. Tes rasa. Setelah matang angkat masakan. Masakan siap dihidangkan.
from Resep Aneka Ikan https://ift.tt/2KEoqwW
Gulai Udang Buncis Kentang by Rita Thamrin Resep Masakan Ikan