-->
Jumat, 05 Juni 2020

Aneka Jajanan Pasar



LAPIS SURABAYA
Made by : @ontytikka
Source by : @linagui.kitchen

(Uk loyang 22x22x4cm)

Bahan Lapisan Kuning
Bahan A :
15 butir Kuning Telur
110 gr Gula halus
1 sdt SP (aku skip)
1 sdt Rhum Bakar (aku skip)
1 sdt Vanilla Extract

Bahan B :
50 gr T. Protein Rendah
10 gr T. Maizena
15 gr Susu Bubuk
Ayak semua bahan menjadi 1 wadah
_
Bahan C :
150 gr Butter / Margarine 1:1
2 sdm Susu Kental Manis

Cara Membuat :
1. Kocok/Mixer bahan C sampai rata & lembut, sisihkan
2. Kocok/Mixer bahan A, kuning telur dan gula halus dgn speed sedang sampai gula larut, tambahkan rhum ,vanilla extract & SP jika pakai, lalu mixer kembali speed tinggi sampai benar2 terasa kental pucat mengembang (paling diperhatikan step bagian ini)
3. Masukkan semua bahan B yg sdh diayak kewadah bahan A, aduk pelan2 (jangan over mix, bisa bantat)
4. Kemudian tuang adonan kewadah bahan C/mentega yg sdh dikocok, aduk sampai rata
5. Tuang keloyang persegi uk 22cm yg sdh dialasi kertas & diolesi mentega pd sekeliling loyang.
6. Oven dgn suhu 180 derajat Celcius selama 10 menit kemudian naikkan menjadi 190 derajat Celcius selama 10 menit lagi
Total di oven 20 menit api atas bawah (Sesuaikan oven masing-masing)
___

Bahan Lapisan Coklat
Bahan A :
15 butir Kuning Telur
125 gr Gula halus

Bahan B :
40 gr T. Protein Rendah
10 gr T.Maizena
10 gr Susu Bubuk
20 gr Bubuk Coklat
Ayak semua bahan menjadi 1 wadah
_
Bahan C :
175 gr Butter / Margarine
2 sdm SKM
1/4 sdt Pasta Coklat
__
Cara Membuat : (sama dgn bahan lapisan kuning)
__
Setelah matang, tunggu kuenya sedikit berjarak dr loyang baru dibalikkan & dinginkan. olesi tipis saja salah satu permukaan dgn filling selai strawberry,coklat,nanas /sesuai selera kemudian tumpuk menjadi satu. Rapikan sisinya & potong sesuai selera.




from Resep Aneka Jajan Pasar https://ift.tt/2UhM7QH
via IFTTT

Baca Juga Resep Lainnya di Bawah Ini:

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+