-->
Sabtu, 08 Agustus 2020

Ayam Cah Jamur Bunapi ala Resto by : Mommy Nadhifa - Resep Masakan



Ayam Cah Jamur Bunapi ala Resto
by : Mommy Nadhifa

Bismillah...
Menu andalan dirumah buat makan siang anak-anak.
Coba-coba pakai jamur bunapi ternyata enak juga moms. Biasa sy pakai jamur kancing karena lebih mudah ditemukan di singkawang. Nah kebetulan ketemu jamur bunapi ini😉
Yuk moms coba dirumah untuk menu makan siang kiddos😍.

Bahan-bahan :
1 bks Jamur Bunapi/Jamur Kancing
2 bh Dada Ayam, rebus lalu potong-potong
250 ml Air Kaldu Ayam
1 bh Wortel Potong sesuai selera
3 siung Bawang Putih, cincang
2 btg Daun Bawang,iris
1 sdm Margarin
2 sdm Minyak
1/2 sdt Merica Bubuk
1 sdt Gula Pasir
1/2 sdt Garam
1/2 sdt Kaldu Jamur
1 sdt Saus Tiram
1/2 sdt Kecap Asin
2 sdm Maizena Larutkan dgn 100ml air

Langkah :
1. Panaskan minyak dan margarin. Tumis bawang putih dan daun bawang hingga harum.


2. Masukkan wortel lalu tambahkan air kaldu ayam. Tutup wajan hingga air kaldu mendidih dan wortel matang.




3. Masukkan ayam yang sudah direbus. Tambahkan merica bubuk, garam, gula pasir, kaldu jamur. Tutup kembali wajan hingga bumbu meresap.


4. Tambahkan saus tiram dan kecap asin. Aduk rata, masukkan jamur kemudian beri larutan maizena. Diamkan sebentar hingga kuah mengental.











from Masakan Rumah https://ift.tt/3fFZAtE
Ayam Cah Jamur Bunapi ala Resto by : Mommy Nadhifa - Resep Masakan, Resep Kue Kering, Resep Kue Basah, Tips Sehat, berita Popular

Baca Juga Resep Lainnya di Bawah Ini:

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+