-->
Selasa, 11 Agustus 2020

Daging Sapi Tumis Paprika by : Dian - Resep Masakan



Daging Sapi Tumis Paprika
by : Dian

Lauk sedap sekejap. Cocok untuk si Kecil...😊 yuukk moms bikin sendiri daging sapi tumis paprika di rumah, jangan lupa share resepnya ke teman2 yg lain ya, terimakasih dana selamat mencoba :-)

Waktu :  30 menit  25 recook
(Resep untuk 4 porsi)

Bahan-bahan :
250 gr daging sapi,iris tipis2
1 buah Paprika merah iris panjang2
1 buah Paprika Hijau iris panjang2
1 buah Paprika Kuning iris panjang2
2 siung bawang putih,geprek
1 ruas jari jahe,geprek
1 sdm kecap asin
1 sdm kecap manis
1 sdm saos tiram
1 sdt merica bubuk
secukupnya Garam
secukupnya Gula
1 sdt Tepung maizena
Minyak goreng
1 buah bawang bombay,iris panjang2

Langkah :
1. Daging sapi yg sudah diiris tipis,d lumuri dg 1sdm minyak goreng,1sdm kecap asin,1/2sdt tepung maizena,sedikit gula dan garam.
Aduk rata,diamkan kurleb 15 mnit

2. Setelah 15 menit, Panaskan sefikit minyak dlm wajan.
Tumis bawang putih geprek,bawang bombay dan jahe geprek hingga harum.

3. Kemudian masukkan daging sapi. Tumis hingga daging berubah warna.
Setelah itu masukkan paprika.

4. Tumis,hingga paprika layu.
Tambahkan kecap manis,merica bubuk dan saos tiram. Aduk rata. Tambahkan sedikit air.
Koreksi rasa
Bila sudah pas
Masukkan tepung maizena yg sudah dilarutkan dg sedikit air,sebagai pengental.
Aduk sebentar,angkat ..sajikan





from Masakan Rumah https://ift.tt/3kyR2Z5
Daging Sapi Tumis Paprika by : Dian - Resep Masakan, Resep Kue Kering, Resep Kue Basah, Tips Sehat, berita Popular

Baca Juga Resep Lainnya di Bawah Ini:

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+