Beef Steak
200 gr daging sapi has dalam
75 gr buncis
1 bh wortel
3 bh kentang
Bumbu marinasi
2 siung bawang putih, haluskan
1/2 sdt merica bubuk
1 sdm kecap inggris
1 sdm kecap manis
1/2 sdt garam
Bahan saus
2 siung bawang putih, cincang
1/2 bh bawang bombay, cincang
1 sdm gula merah sisir
1 sdm saus tiram
3 sdm saus tomat
2 sdm saus sambal
1 sdm kecap manis
1 sdm kecap inggris
1/2 sdt merica bubuk
50 ml air
Tambahan
1 sdm maizena + 2 sdm air
Margarin secukupnya
Potong-potong daging setebal 1- 2 cm, pukul-pukul dengan palu daging / tusuk-tusuk dengan garpu. Campur semua bumbu marinasi, masukkan daging, aduk rata, marinasi minimal 1 jam.
Potong-potong buncis dan wortel, rebus sampai setengah matang, tiriskan. Potong-potong kentang, goreng sampai berkulit, sisihkan.
Setelah daging siap, panaskan wajan teflon/pemanggang anti lengket, olesi margarin secukupnya. Panggang daging sampai matang kedua sisinya. Angkat.
Di wajan bekas memanggang daging, beri margarin secukupnya, tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Masukkan bahan lainnya, aduk rata. Tambahkan air, masak sampai mendidih. Terakhir masukkan larutan maizena, aduk rata, masak sampai meletup-letup. Tes rasa.
Tata daging dan sayuran pelengkap di piring saji, siram daging dengan saus. Sajikan
from Resep Aneka Jajan Pasar https://ift.tt/32WzwXe
via IFTTT