Kue Sus
(20-22 pcs)
Bahan :
130 gr tepung terigu protein tinggi
1/2 sdt garam
1 sdm gula pasir
4 butir telur ayam
100 gr Margarin /butter (me : butter merk orchid)
250 ml susu cair
Bahan Vla :
50 gr gula pasir, bisa ditambah kalau dirasa kurang manis
200 ml susu cair
1 kuning telur
10 gr tepung terigu + 15 gr maizena
1/4 sdt vanili
1/2 sdm butter
Cara membuat :
- Campur susu cair, garam, gula pasir dan butter masak sampai mendidih lalu masukan tepung terigu aduk2 di atas kompor hingga kalis , lalu angkat
- Setelah dingin atau uap panas nya sudah hilang, masukan telor mixer hingga tercampur rata
- Lalu masukan adonan ke piping bag, semprot kan ke loyang , lalu panggang 30 menit (tergantung oven masing2) atau hingga matang.
- Larutkan semua bahan vla dengan susu cair lalu saring dan masak pakai api kecil di atas kompor sampai meletup-letup. Masukkan butter. Aduk sampai larut. Tes rasa dengan penambahan gula,angkat. Biarkan panas nya hilang,masukkan dalam piping bag
- Potong bagian tengah kue sus (jangan sampai putus) semprotkan vla
- Sajikan atau simpan di dalam kulkas sajikan selagi dingin lebih nikmat
from Masakan Rumah https://ift.tt/3oj1HLo
Kue Sus Resep Masakan Ikan