Choco Cheese Strawberry Cake
Bahan Cake Cokelat:
- 100 gram tepung terigu protein rendah
- 20 gram cokelat bubuk
- 1/4 sendok teh baking powder
- 50 gram gula pasir halus
- 75 gram minyak goreng
- 100 ml susu cair
- 1/2 sendok teh cokelat pasta
- 4 kuning telur
- 4 putih telur
- 1/4 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh cream of tartar
- 50 gram gula pasir
- 200 gram cream cheese
- 100 gram white cooking chocolate
- 1/2 sendok teh kulit jeruk lemon
- 100 gram stroberi segar, belah 4 bagian
- 150 gram selai stroberi
- 50 gram krim bubuk dan 100 gram susu cair,
- 350 gram krim kental tawar, kocok mengembang,
- 350 ml susu cair
- 20 gram tepung maizena
- 15 gram cokelat bubuk
- 70 gram gula pasir
- 1/4 sendok teh garam
- 250 gram dark cooking chocolate, potong – potong
- 3 kuning telur, kocok kental
- 6 lembar gelatin, direndam,
- 100 gram krim bubuk dan 200 ml air es, kocok megembang
- 50 gram dark cooking chocolate, lelehkan
Cara Membuat Choco Cheese Strawberry Cake:
- Campur minyak goreng, susu cair, dan pasta cokelat sampai rata. Sisihkan.
- Ayak tepung terigu, cokelat bubuk, dan baking powder. Tambahkan gula pasir halus. Aduk rata.
- Masukkan campuran susu cair sedikit-sedikit sambil diaduk rata. Tambahkan kuning telur. Aduk rata. Sisihkan.
- Kocok putih telur, garam, dan cream of tartar sampai setengah menembang. Tambahkan gula pasir sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang.
- Tuang ke dalam campuran tepung terigu sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan.Tuang ke dalam 2 loyang 22 cm tinggi 3 cm yang dialas kertas tanpa dioles.
- Oven dengan api bawah suhu 170 derajat Celsius 20 menit sampai matang.
- Masukkan selembar cake dalam ring. Sisihkan.
- Cheese cake, kocok cream cheese hingga lembut. Tambahkan cokelat. Kocok perlahan. Tambahkan stroberi dan kulit jeruk. Aduk hingga menyebar.
- Tambahkan selai. Aduk sekali. Tuang ke dalam ring diameter 18 cm. Bekukan.
- Mousse, rebus susu cair, maizena, cokelat bubuk, gula pasir, garam, dan kopi instan sambil diaduk sampai kental. Tambahkan potongan dark cooking chocolate. Aduk sampai larut.
- Masukkan gelatin dan kuning telur. Aduk rata. Angkat. Biarkan hangat.
- Masukkan rebusan susu ke dalam kocokan krim kental tawar sedikit sedikit sambil diaduk rata. Tuang setengah bagian di atas cake. Masukkan cheese cake di tengah. Tuang satu bagian lagi. Dinginkan.
- Hias dengan krim kocok dan cokelat.
Untuk 16 potong
Choco Cheese Strawberry Cake - Resep Masakan, Kue Kering, Kue Basah