-->
Senin, 08 Agustus 2016

Chiffon Pandan Keju | Resep Masakan

Chiffon cake berwarna hijau ini layak Anda coba buat di rumah. Taburan keju di atasnya mempercantik tampilannya. Mari sajikan chiffon pandan keju untuk keluarga.

Bahan:
150 gram tepung terigu protein rendah
1 sendok teh baking powder
35 gram gula pasir
90 ml santan kental instan
80 gram minyak goreng
50 ml air daun suji dari 30 lmbar daun suji dan 2 lembar daun pandan
5 tetes pewarna hijau
5 kuning telur
5 putih telur
1/4 sendok teh garam
1 sendok teh cream of tartar
100 gram gula pasir
50 gram keju cheddar parut untuk taburan

Cara Membuat Chiffon Pandan Keju:
  1. Ayak tepung terigu dan baking powder. Tambahkan gula pasir. Aduk rata.
  2. Campur santan kental, minyak goreng, air suji, pewarna hijau. Aduk rata.
  3. Tuang sedikit-sedikit ke campuran tepung terigu sambil diaduk perlahan. Tambahkan kuning telur. Aduk rata. Sisihkan.
  4. Kocok putih telur, garam, dan cream of tartar sampai setengah mengembang. Masukkan gula pasir sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang.
  5. Tuang sedikit-sedikit ke campuran tepung terigu sambil diaduk perlahan.
  6. Tuang di loyang chiffon diameter 20 cm tanpa dioles margarin. Taburkan keju.
  7. Oven dengan api bawah suhu 170 derajat Celsius 60 menit sampai matang.
  8. Segera tangkupkan di atas botol dan biarkan dingin.
Untuk 16 potong


from Miezz Younie http://ift.tt/2aQJjBz
Chiffon Pandan Keju - Resep Masakan, Kue Kering, Kue Basah

Baca Juga Resep Lainnya di Bawah Ini:

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+