-->
Selasa, 27 Maret 2018

Roti Goreng Ayam Jamur Pedas, Bekal Ringan Yang Mudah Dibuat | Resep Masakan


Kalau punya roti tawar di rumah coba diolah jadi resep Roti Goreng Ayam Jamur Pedas ini. Roti tawarnya diberi isi ayam dan jamur baru kemudian digoreng. Pas jadi bekal ringan untuk seisi rumah. 

Bahan :
8 lembar roti tawar, dipipihkan
650 ml minyak untuk menggoreng

Bahan Isi :
100 gram ayam rebus, disuwir-suwir
1 buah wortel, dipotong kotak kecil, direbus
200 gram jamur tiram, disuwir-suwir
3 siung bawang putih, dicincang halus
1/4 buah bawang bombay, dicincang halus
4 buah cabai rawit hijau, diiris halus
1 sendok makan saus tomat
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
1 batang daun bawang, diiris serong
100 ml air
2 sendok teh maizena, dilarutkan dengan 2 sendok teh air
1 sendok makan minyak untuk menumis

Bahan Pencelup :
100 gram tepung terigu
1/4 sendok teh garam
150 ml air
1 sendok teh cabai bubuk  

Cara Membuat Roti Goreng Ayam Jamur Pedas :
  1. Isi, panaskan minyak. Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum. Tambahkan cabai rawit, aduk sampai layu. Masukkan ayam, wortel, dan jamur. Aduk sampai setengah layu. Tambahkan saus tomat, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata. Tuang air. Aduk rata. Masak sampai matang. Tambahkan larutan maizena, aduk sampai meletup. Menjelang diangkat, masukkan daun bawang. Aduk sampai layu. Angkat. Sisihkan.
  2. Ambil selembar roti. Oleskan isi. Gulung.
  3. Pencelup, campur tepung terigu, garam, dan cabai bubuk. Aduk rata. Tuang air sambil diaduk sampai licin. Sisihkan.
  4. Celupkan roti ke dalam pencelup. Goreng di dalam minyak goreng yang sudah dipanaskan dengan api sedang sampai matang dan kuning keemasan.
Untuk 8 Buah


from Miezz Younie https://ift.tt/2GxVTsk
Roti Goreng Ayam Jamur Pedas, Bekal Ringan Yang Mudah Dibuat - Resep Masakan, Kue Kering, Kue Basah

Baca Juga Resep Lainnya di Bawah Ini:

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+