Tampilan cantik camilan ini enggak hanya sedap dipandang. Tekstur lembutnya benar-benar memanjakan lidah. Yuk, buat dengan resep Kue Pepe Panggang ini, pas buat temani santai sore.
Bahan :
350 gram putih telur
1 sendok teh cream of tartar
1/2 sendok teh garam
175 gram gula pasir
150 gram santan kental
1/2 sendok teh vanila pasta
65 gram tepung terigu protein sedang
25 gram maizena
25 gram susu bubuk
5 tetes pewarna merah muda
5 tetes pewarna hijau muda
1/4 sendok teh pasta cokelat
350 gram putih telur
1 sendok teh cream of tartar
1/2 sendok teh garam
175 gram gula pasir
150 gram santan kental
1/2 sendok teh vanila pasta
65 gram tepung terigu protein sedang
25 gram maizena
25 gram susu bubuk
5 tetes pewarna merah muda
5 tetes pewarna hijau muda
1/4 sendok teh pasta cokelat
Cara Membuat Kue Pepe Panggang :
- Kocok putih telur, cream of tartar, dan garam dengan kecepatan sedang sampai setengah mengembang. Tambahkan gula pasir sedikit-sedikit sambil dikocok sambil mengembang.
- Tambahkan santan kental dan vanila pasta sambil dikocok perlahan.
- Masukkan tepung terigu, maizena, dan susu bubuk sambil diayak dan diaduk rata.
- Bagi adonan 4 bagian. Satu bagian tambahkan pewarna merah muda. Aduk rata. Satu bagian tambahkan pasta cokelat. Aduk rata. Satu bagian tambahkan pewarna hijau muda. Aduk rata. Sisanya biarkan putih.
- Ambil 75 gram adonan putih. Tuang di loyang kotak 24x10x7 cm yang diolesi margarin, dan dialasi kertas roti. Oven 5 menit dengan api atas. Tekan-tekan dengan penekan kue lapis.
- Tuang 50 gram adonan merah muda. Oven 5 menit dengan api atas. Tekan- tekan dengan penekan kue lapis.
- Ambil 50 gram adonan cokelat. Oven
- 5 menit dengan api atas. Tekan-tekan dengan penekan kue lapis. Ambil 50 gram adonan hijau. Oven 5 menit dengan api atas. Tuang 50 gram adonan putih. Oven 5 menit dengan api atas. Tekan- tekan dengan penekan kue lapis.
- Tekan-tekan dengan penekan kue lapis. Lapis adonan berganti-ganti dengan cara yang sama sampai adonan habis.
Untuk 12 Potong
from Miezz Younie https://ift.tt/2JHq531
Kue Pepe Panggang yang Super Lezat ini Siap Temani Bersantai Sore Anda - Resep Masakan, Kue Kering, Kue Basah