-->
Rabu, 05 Agustus 2020

Dimsum Ayam Wortel by : Mama Albiyan | Resep Masakan Ikan



Dimsum Ayam Wortel
by : Mama Albiyan

Yang pengen nge-Dimsum yuukk bikin sendiri di rumah, hasilnya enak banget dan sausnya juga juara !
Jangan lupa share resepnya ke teman2 yg lain ya moms, stay at home harus makin kreatif , terimakasih dan selamat mencoba :-)

Bahan-bahan :
300 gr daging ayam giling
100 gr udang giling
1 buah wortel ukuran besar (parut)
2 batang daun bawang (rajang halus)
3 sdm maizena
1 butir telur ukuran besar
1 sdm saus tiram
1 sdm kecap asin
1 sdm minyak wijen
1/2 sdt lada bubuk
1 sdt bawang putih bubuk
secukupnya Kaldu jamur/garam
secukupnya Kulit dimsum siap pakai

💮 Bahan Saus :
100 gr sambal bangkok
50 gr saus sambal
1/2 sdt minyak wijen
2 siung bawang putih (cincang halus, goreng)
1/2 sdt gula
2 tetes cuka masak
secukupnya Kaldu jamur
50 ml air hangat

Langkah :
1. Campur semua bahan dimsum di wadah. Aduk rata dan koreksi rasa.


2. Ambil selembar kulit dimsum.. Olesi tipis dgn air matang. Fungsinya agar kulit tdk kering saat sudah matang nanti. Kemudian beri isian secukupnya.



3. Rapatkan pinggiran kulit, lakukan hingga habis. Beri topping parutan wortel diatasnya.



4. Panaskan kukusan.. Kukus hingga matang.


5. Campur semua bahan saus di mangkok, aduk rata dan koreksi rasa.


6. Sajikan dimsum hangat2 dgn sausnya.





from Masakan Rumah https://ift.tt/2DkTP7i
Dimsum Ayam Wortel by : Mama Albiyan Resep Masakan Ikan

Baca Juga Resep Lainnya di Bawah Ini:

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+