-->
Jumat, 18 September 2020

Coto Makassar by : Nadia Hayu | Resep Masakan Ikan


Coto Makassar

by : Nadia Hayu


Sekilas bumbunya mirip kare, tapi yg bikin unik masakan ini tidak memakai santan.

Rasa gurihnya berasal dari kacang tanah yang dimasukkan ke dalam kuahnya.

Nikmat sekali, apalagi ketika disantap dengan buras atau ketupat.

Hmmmm lezatoss.

Ohya, saya merebus daging menggunakan metode 7-30-7. Hasilnya empuk. Bayi 12 bulan saya pun doyan.


Bahan-bahan :

1 kg daging sapi

100 gr kacang tanah goreng, blender halus

1,5 liter air


Bumbu Halus :

10 butir Bawang merah

15 butir bawang putih

1/2 sdm jinten

1 sdm ketumbar bubuk

2 sdt merica bubuk

4 cm jahe

1 butir pala

7 butir kemiri


Bumbu lainnya :

3 lembar daun salam

3 cm lengkuas digeprek

4 batang serai digeprek

2 sdt garam

2 sdm gula jawa

1 sdt kaldu bubuk

Minyak untuk menumis


Pelengkap :

Ketupat

Daun seledri

Daun bawang

Jeruk nipis

Sambal tauco (saya pakai sambal bawang)


Langkah :

1. Pertama kita cuci bersih dagingnya. Lalu potong2 kecil dadu.

2. Siapkan semua bumbu halus. Panaskan minyak di panci atau wajan. Tumis bumbu sampai harum dan matang.

3. Masukkan daging, tumis bersama bumbu sampai berubah warna.

4. Tambahkan air, dan bumbu lainnya. Biarkan mendidih lalu rebus salama 7 menit.

5. Matikan kompor lalu tutup rapat panci dan biarkan selama 30 menit.

6. Setelah itu hidupkan kembali kompornya, rebus lagi sampai mendidih. Masukkan kacang tanah yg sudah dihaluskan, koreksi rasanya dan masak selama 7 menit. Lalu matikan kompor. siap dihidangkan

7. Untuk penyajiannya menggunakan ketupat, lalu taburi dg potongan seledri dan daun bawang. Kucuri dg jeruk nipis.

8. Resep ketupat ada disini (lihat resep)

9. Kalau mau pakai lontong disini resepnya (lihat resep)

10. Resep sambal bawang untuk pendamping disini ya (lihat resep)





from Masakan Rumah https://ift.tt/3kA8Gel
Coto Makassar by : Nadia Hayu Resep Masakan Ikan

Baca Juga Resep Lainnya di Bawah Ini:

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+