-->
Sabtu, 07 November 2020

Tumis Pakis Peda by : AyuAnita Petrisia | Resep Masakan Ikan


Tumis Pakis Peda

by : AyuAnita Petrisia

Menu makan siang yg bikin ngabisin nasi, gurih ikan peda menambah nikmat dari tumis pakis ini, yummmyyyy.


Bahan-bahan :

1 ikat pakis muda, iris & cuci bersih

6 ekor ikan peda goreng

2 buah lombok merah besar, iris

1 buah lombok hijau besar, iris

5 buah petai, iris

2 buah tomat hijau, iris

1/2 buah bawang bombay, iris

3 siung bawang putih, iris

1 buah bawang merah, iris

20 ml air putih

5 sdm minyak sayur


Bumbu :

1/2 sdt merica bubuk

1/2 sdt garam

1/2 sdt gula pasir

1 sdt saos tiram

2 sdm kecap manis


Langkah :

1. Siapkan semua bahan



2. Panaskan Minyak, tumis bawang merah putih dan bombay hingga layu harum. Masukkan pakis. Tambahkan irisan lombok, tomat dan petai. Tumis kembali sebentar saja.



3. Tambahkan garam, gula, kecap manis, merica bubuk, saos tiram dan ikan peda goreng.



4. Tumis hingga semua tercampur rata. Tambahkan 20 ml air, masak sebentar saja. Matikan api kemudian Sajikan tumis pakis peda dengan nasi hangat.








from Masakan Rumah https://ift.tt/36bwcbO
Tumis Pakis Peda by : AyuAnita Petrisia Resep Masakan Ikan

Baca Juga Resep Lainnya di Bawah Ini:

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+