-->
Kamis, 30 September 2021

RED VELVET STUFF COOKIES | Resep Masakan Ikan


RED VELVET STUFF COOKIES

Bahan :
110 gr mentega ( kalo mau irit bisa pake margarin setengahnya, tapi pasti rasanya lebih enak pake mentega / butter ya )
50 gr brown sugar, yg light / lebih muda warnanya
60 gr gula pasir
Sedikit garam
1/2 sdt vanilla extract / pasta vanilla
1 butir telur
220 gr tepung terigu
1 sdm coklat bubuk ( peres aja )
1/2 sdt soda kue
1 sdm pewarna merah cherry ( aku pake merk cross )

Filling :
Marsmallow secukupnya

Cara :
1. Lembutkan mentega, gula pasir, brown sugar, garam dan vanilla. Tidak perlu dimixer ya, tidak apa2 cuma diaduk2 pake spatula / hand whisk. Lembutkan hingga creamy. Tambahkan telur, aduk kembali. Kemudian pewarna merahnya, aduk kembali.
2. Ayak tepung terigu, coklat bubuk, soda kue. Tuang campuan tepung ke dalam adonan mentega bertahap ya. Aduk hingga tercampur rata. Tutup plastik, simpan di kulkas sekitar 30-60menit.
3. Ambil adonan secukupnya, aku sekitar 50gr. Isi dengan marsmallow dan bulatkan. Masukkan kulkas sekitar 1 jam.
4. Panaskan oven suhu 180. Panggang cookies sekitar 8-10menit. Jika lebih, isi akan keluar.
5. Biarkan dingin, setelah dingin masukkan wadah kedap udara.





from Masakan Rumah https://ift.tt/2Y5h7Zz
RED VELVET STUFF COOKIES Resep Masakan Ikan

Baca Juga Resep Lainnya di Bawah Ini:

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+