RENDANG DAGING SAPI
Nyicil menu buat lebaran yang bisa dimasukin freezer.
Ini resep rendang padang tp sedikit di modifikasi dan karena saya pengen kuah nya tdk terlalu kering...
Bahan :
- 1 kg daging has dalam
- 800ml santan yg kekentalan nya sedang
- 1 sdm garam
- 3 sdm gula putih
- 1 sdt lada bubuk
- 4 lmbr daun jeruk
- 2 bh kapulaga
- 1 bh bunga lawang
- 2 btng serai (geprek)
- 2 lmbr daun salam
Bumbu yg dihaluskan :
- 10 cabe keriting
- 15 cabe merah
- 12 siung bwng merah
- 8 siung bwng putih
- 1 ruas besar jahe
- 1 ruas besar lengkuas
- 1 ruas kunyit (spy warna nya bagus)
Cara memasak :
- tumis bumbu halus, masukan bumbu yang lain nya sampai masak dan harum
- masukan santan dan daging
- masak hingga daging empuk, tambahkan air dalam prosesnya dan aduk2 sesekali supaya masak rata
Proses kira2 2 sampai 3 jam.
- bila sudah empuk, koreksi rasa dan siap di hidangkan
from Resep Aneka Jajan Pasar https://ift.tt/V2zlgiL
via IFTTT