-->
Sabtu, 09 Januari 2016

Resep Pancake Durian Mini

Pancake Durian Mini

Pancake Durian

Bahan-Bahan :
- 4 butir telur ayam
- 1/2 kg tepung terigu kualitas bagus
- 4-6 tetes pasta pandan
- 750 cc santan kelapa
- Daging buah durian
- Whipcream
- garam secukupnya
- 2 sdm gula ( bs pakai atau tidak tergantung selera )

Cara Membuat Pancake Durian :
  • Campurkan bahan-bahan seperti telur, tepung terigu, dan garam. Kocok cepat sampai tercampur rata.
  • Lalu teteskan pasta pandan dan aduk-aduk lagi sampai tercampur.
  • Kemudian tuangkan santan kelapa secara perlahan sambil terus diaduk.
  • Jika ada adonan yg merengkel2, sebaiknya adonan disaring dahulu
  • Kemudian adonan didadar dengan api ukuran kecil, tipis2 saja.
  • Angkat dan biarkan sampai dingin (jangan dimasukkan ke kulkas).
  • Setelah itu oleskan whipcream ke dadar pancake.
  • Masukkan daging durian ke dalam dadar pancake.
  • Kemudian lipat seperti amplop.
  • Setelah seluruh adonan habis terlipat, masukkan pancake ke dalam kulkas (jangan di freezer).
  • Setelah dingin pancake durian siap untuk disajikan dan disantap bersama 1 cangkir teh.

Resep Pancake Durian Mini by Ade Irene - Aneka Tips Memasak

Baca Juga Resep Lainnya di Bawah Ini:

Tags :
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+