Santap malam dengan menu Iga Bakar Madu sungguh sulit ditolak. Iga yang lembut bersanding sempurna dengan madu yang legit. Pas banget disantap dengan nasi atau kentang.
Bahan:
750 gram iga sapi, potong panjang 12 cm
1 buah bawang bombay, cincang halus
2 lembar daun salam
2 lembar daun salam
2 cm jahe, memarkan
1 sendok makan kecap manis
1 sendok makan saus sambal
1 sendok makan saus tomat
1 sendok makan saus tiram
1 sendok teh kecap asin
2 sendok makan madu
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula pasir
1 sendok teh merica hitam kasar
1.000 ml air
2 sendok makan minyak untuk menumis
400 gram nasi putih untuk pelengkap
750 gram iga sapi, potong panjang 12 cm
1 buah bawang bombay, cincang halus
2 lembar daun salam
2 lembar daun salam
2 cm jahe, memarkan
1 sendok makan kecap manis
1 sendok makan saus sambal
1 sendok makan saus tomat
1 sendok makan saus tiram
1 sendok teh kecap asin
2 sendok makan madu
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula pasir
1 sendok teh merica hitam kasar
1.000 ml air
2 sendok makan minyak untuk menumis
400 gram nasi putih untuk pelengkap
Cara Membuat Iga Bakar Madu:
Untuk 4 Porsi
- Panaskan minyak. Tumis bawang bombay, bawang putih, daun salam, dan jahe sampai harum.
- Masukkan iga. Aduk hingga berubah warna. Tambahkan kecap manis, saus sambal, saus tomat, saus tiram, kecap asin, madu, garam, gula pasir, dan merica. Aduk rata.
- Tuang air sedikit-sedikit. Masak sampai meresap dan matang.
- Bakar iga di atas pan bergelombang sampai harum sambil dioles sisa bumbu hingga kecokelatan.
- Sajikan bersama nasi putih.
Untuk 4 Porsi
from Miezz Younie http://ift.tt/2rN0qfn
Menu Makan Istimewa dengan Iga Bakar Madu - Resep Masakan, Kue Kering, Kue Basah