-->
Senin, 16 Maret 2020

Aneka Jajanan Pasar



Puding Alpukat Oreo Coklat
By : @vee_maya

Bahan :
Puding Alpukat :
250 gr alpukat + 150 ml susu cair, blender, saring
7 gr bubuk agar (1 bks)
450 ml susu cair
160 gr gula pasir
3 tetes pewarna hijau (optional)

Puding Oreo :
65 gr oreo (1/2 bks) hancurkan
7 gr bubuk agar
80 gr gula pasir
900 ml susu cair (me : diamond)
1 sdm maizena (larutkan dengan sedikit air)

Puding Coklat :
7 gr bubuk agar
40 gr gula pasir
900 ml susu cair coklat (me : diamond)
1 sdm maizena (larutkan dengan sedikit air)
1 sdt pasta blackforest (optional)

How to Make :
Puding Alpukat :
1. Campur susu, bubuk agar, gula pasir dan pewarna, masak hingga mendidih. Matikan api.
2. Masukan campuran alpukat dan susu ke dalam puding susu tadi. Aduk rata. Tuang dalam loyang. Sisihkan.

Puding Oreo :
1. Campur semua bahan (kecuali oreo) masak hingga mendidih. Matikan api.
2. Masukkan oreo, aduk hingga rata.
3. Tuang puding oreo diatas puding alpukat, biarkan hingga agak padat.

Puding Coklat :
1. Campur semua bahan masak hingga mendidih. Matikan api.
2. Tuang puding coklat diatas puding oreo, biarkan hingga agak padat.

Note :
1. Pilih alpukat yang matang supaya hasil maksimal (disarankan pilih alpukat mentega)
2. Alpukat jangan dmasak supaya tidak pahit.
3. Oreo bubuk dmasukkan setelah api dimatikan, tidak perlu ikut dmasak.
4. Melapisi puding harus dipastikan bahwa lapisan sebelumnya sdh agak padat supaya tidak tercampur.
5. Selera tingkat kemanisan orang berbeda2 ya... jadi mending dikasih gulanya sedikit2 dulu... biar tidak kemanisan.

SELAMAT MENCOBA .




from Resep Aneka Jajan Pasar https://ift.tt/2w3BgBd
via IFTTT

Baca Juga Resep Lainnya di Bawah Ini:

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+