-->
Sabtu, 28 Maret 2020

Aneka Jajanan Pasar



BOKCHOY TUMIS UDANG KICHI
Oleh : @yulichia88

Bahan :
- 1 bungkus baby bokchoy hidroponik cuci bersih belah 2 (foto sayur bokchoynya disebelah ya)
- 100 gram udang dikupas sisain ekornya
- Secukupnya buah kichi dicuci bersih, tiriskan
- 4 siung bawang putih cincang
- Secukupnya garam, gula dan merica
- Secukupnya saus tiram
- Minyak utk menumis
- 1 sdt maizena larutkan dgn sedikit air
- Air kaldu ayam

Untuk Taburan : Bawang putih cincang goreng

Cara Membuat :
1. Siapkan wajan, panaskan minyak, tumis bawang putih hingga harum, tambahkan udang, tumis udang hingga berubah warna
2. Masukkan bokchoy, lalu tambahkan kichi, aduk rata, masukkan sedikit air kaldu ayam
3. Bumbui dgn saus tiram, garam, gula dan merica, tumis dgn api besar, terakhir tambahkan larutan maizena, test rasa, angkat sajikan hangat dgn taburan bawang putih goreng
Semoga bisa bermanfaat ya😍😘




from Resep Aneka Jajan Pasar https://ift.tt/3bzJAaR
via IFTTT

Baca Juga Resep Lainnya di Bawah Ini:

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+