-->
Kamis, 14 Mei 2020

Aneka Jajanan Pasar



KOLAK CAMPUR
Oleh : @banususanto

Bahan :
300 gr ubi, kupas, potong dadu
300 gr labu kuning, kupas, potong dadu
300 gr kolang-kaling
4-5 buah pisang kepok, potong serong
2 - 2 1/4 liter air
250 cc santan instan kental
300 - 350 gr gula jawa, disisir (menyesuaikan selera kemanisan)
1/4 sdt garam
6 lembar daun pandan, ikat
5 cm kayu manis

Cara Membuat :
1. Rebus air bersama gula jawa, garam, daun pandan, dan kayu manis. Setelah mendidih, masukkan kolang-kaling dan ubi.
2. Masak hingga ubi setengah matang, baru masukkan labu. Lanjutkan memasak sampai ubi dan labu matang.
3. Selanjutnya masukkan santan instan kental dan pisang. Masak sebentar sekitar 30-60 menit (semenjak kolak kembali mendidih). Jangan lupa diaduk terus agar santan tidak pecah.
4. Matikan api, siap disajikan. Bisa disajikan hangat ataupun dingin dengan ditambah es batu.

Untuk 8-10 porsi
SELAMAT MENCOBA




from Resep Aneka Jajan Pasar https://ift.tt/2WWkOMv
via IFTTT

Baca Juga Resep Lainnya di Bawah Ini:

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+