-->
Sabtu, 25 Juli 2020

Capcai Sayur Kuah Pedas by : Ria Fitria yuniarti | Resep Masakan Ikan



Capcai Sayur Kuah Pedas
by : Ria Fitria yuniarti

Malam2 lapar,solusi masak cepat tanpa ribet,sehat banyak sayur..πŸ₯¬πŸ₯¬πŸ₯¦πŸ₯•
bisa dengan bahan seadanya saja sesuai isi kulkas..🀩 aman..tp yg bikin nagih itu dari pedesnya..wajib bagi pecinta pedas..🌢🌢
Menurut saya rasanya tidak kalah enak sama yang jualan abang2 kaki lima atau di resto..beneran πŸ˜‹πŸ€©
Selamat mencoba ya..

(Resep untuk 2 porsi)

Bahan-bahan :
100 gr ayam fillet(rebus) air rebusan jangan dibuang(potong dadu)
1 butir telur
1/2 butir bawang bombai(iris)
5 buah bakso(iris)
3 buah sosis(iris)
2 buah putren/jagung muda(iris)
10 kapri
1 buah wortel sedang (diiris)
3 lembar sawi putih(potong2)
5 lembar sawi hijau(potong2)
50 gr bunga kol(potong2)
50 gr brokoli(potong2)

Bumbu Halus :
4 butir bawang merah
3 butir bawang putih
3 butir kemiri yg sudah digoreng
1/2 sendok teh merica bubuk
1 sendok teh ebi kering
5 buah cabai atau sesuai selera
3 sendok makan Minyak goreng untuk menumis
secukupnya Garam,gula,penyedap
1 sdk makan Kecap manis
300 ml Air kaldu rebusan ayam kurang lebih

Langkah :
1. Siapkan bahan sayur yang sudah di cuci bersih,potong sesuai selera
2. Potong bakso,sosis,ayam rebus sesuai selera
3. Masukkan minyak,masukkan telur kemudian di orak arik,,masukkan irisan bawang bombai,kemudian masukkan bumbu halus tumis sampai harum
4. Masukkan semua sayur,oseng2 sampai layu,beri sosis,ayam,bakso beri air rebusan ayam tadi
5. Masukkan garam,gula,pennyedap,kecap manis. Tunggu sampai mendidih. Tes rasa jika sudah pas angkat..
6. Sajikan dengan irisan daun bawang dan bawang goreng. Selamat mencoba
7. Beneran enak..gak kalah rasanya sama ya dijual2 itu😍







from Masakan Rumah https://ift.tt/39pXNqS
Capcai Sayur Kuah Pedas by : Ria Fitria yuniarti Resep Masakan Ikan

Baca Juga Resep Lainnya di Bawah Ini:

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+