CILOK BUMBU KACANG
By : chintamaria28
hmmm pagi² udah mendung enaknya bikin cemilan π cuzz bikin cilok aja kuy..dijamin resep yang ini rasanya tetep empuk loh, penasaran nih resepnyaπ
Bahan-bahan :
π 120 gram/12 sdm Tepung Terigu
π 150 gram/15 sdm Tepung Tapioka
π 1 butir Telor
π 200ml/1 gelas Air
π 1 batang Daun Bawang
π Minyak goreng secukupnya
Bumbu Halus :
π 4 siung Bawang Putih
π 12 butir Merica
π 1 buah Kemiri
π 2 sdt Garam
π 2 sdt Totole/Kaldu Bubuk
Bumbu Kacang :
π 100 gram Kacang Tanah (goreng)
π 3 buah Cabe Merah
π 4 siung Bawang Merah
π 4 siung Bawang Putih
π 2 lembar Daun Jeruk
π 2 sdm Gula Merah (sisir)
π Garam, Gula pasir dan Kaldu bubuk jamur secukupnya
π Air secukupnya
π 2 sdm Kecap Manis
Cara Membuat :
π Siapkan panci kemudian masukkan air dan bumbu halus hingga mendidih, setelah mendidih matikan api lalu masukkan tepung terigu, aduk dengan spatula kayu hingga semua tercampur
π Lalu pindahkan ke wadah yang lebih besar, masukan telor, daun bawang dan tepung terigu, uleni aduk hingga adonan hangat baru dilanjut dengan tangan, uleni sampai adonan kalis dan bisa di bentuk, bentuk bulat
π Siapkan panci dan rebus air hingga mendidih, lalu masukkan adonan cilok yang sudah dibentuk bulat tadi, jangan lupa tuang minyak goreng sedikit agar adonan tidak lengket satu sama lain
π Dari adonan dimasukkan kira² 5 menit merebusnya walaupun sudah mengambang tapi biarkan saja sampai 5 menit baru di saring lalu pindah ke dalam panci kukusan yang telah dipanaskan terlebih dahulu
π Kukus ± 15 menit sampai tanak.
Cara Membuat Saus Kacang:
π Goreng bawang merah, bawang putih cabe merah hingga layu. Lalu blender kacang tanah goreng dan bumbu dengan air secukupnya. Kemudian masak di wajan bumbui dengan gula merah, gula pasir, garam dan daun jeruk, aduk rata dan koreksi rasanya. Masak hingga meletup-letup lalu tambahkan sedikit kecap.
π Cilok ala abang² siap dinikmati bersama saus kacang. Selamat Mencoba π
from Resep Aneka Jajan Pasar https://ift.tt/3a6X8Na
via IFTTT