cuma pake telur + air kaldu udang dan kaldu daging(nyomot frozzen stock kaldunya Athalla). Source: mba @wenicitra, salam kenal ya mba, thanks
Resep pempek tanpa ikan :
Pempek Dos
Bahan Pempek:
1¾ gelas (350 ml) kaldu seafood (me: kaldu udang & sapi)
1¼ gelas (250 ml) air
250 gram tepung terigu, ayak
4 butir telur ayam ukuran sedang(me: 3)
500 gram tepung sagu, ayak
2 sdt garam (sesuai selera)
1 sdt gula pasir
Isi (Kocok Rata):
4 butir telur ayam
½ sdt garam
¼ sdt lada bubuk
Bahan Cuko
Ulek Halus:
1 bulatan bawang putih (kurleb 8 siung)
5 buah cabai merah keriting
20-25 buah cabai rawit merah (bisa disesuaikan selera masing-masing untuk tingkat kepedasannya)
2 sdm ebi kering, sangrai lalu haluskan.
1 buah gula aren batok (kurleb 400gr lalu sisir)
50 gr asam jawa beri 2 sdm air panas
1 sdt garam (bisa disesuikan dg selera)
500-600 ml air.
Cara membuat pempek tanpa ikan :
1. Didihkan kaldu bersama air, garam dan gula pasir. Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga rata, tidak berbindil dan menjadi seperti adonan yg tidak cair. Angkat. Aduk-aduk hingga agak dingin. Masukkan telur satu per satu sambil dikocok dengan mixer kecepatan lambat – sedang hingga halus. Masukkan sagu sedikit demi sedikit sambil aduk dengan sendok kayu hingga adonan kalis dan tidak lengket.
2. Ambil setengah bagian adonan lalu bentuk bulat memanjang, potong-potong menjadi 8 bagian. Bulatkan masing-masing bagian adonan letakkan di atas telapak tangan. Tekan bagian tengah bola adonan dengan ibu jari sementara jari-jari yang lainnya menekan-nekan sisi adonan sehingga menyerupai mangkuk. Isi mangkuk ini dengan kocokan telur lalu rapatkan (jangan penuh-penuh mengisinya) jika ingin membentuk lenjer, bentuklah bulat memanjang diatas meja lalu potong-potong.
3. Masukkan pempek dos ke dalam air mendidih, biarkan hingga terapung, masak selama 20 menit hingga adonan kenyal dan telur matang. Angkat. Tiriskan.
Cuko:
1. Didihkan air, gula dan larutan asam jawa dengan api medium-low, setelah gula larut angkat lalu saring.
2. Masukkan ulekan bawang putih dan cabai, masukkan ebi dan beri garam sedikit demi sedikit sesuai selera sambil dicicipi.
3. Didihkan kembali lalu angkat.
from Baca Resep http://ift.tt/2uMVeMM
Resep Cara Membuat pempek tanpa ikan - Resep Masakan