Puding Black Forest
By : CookingwithHel
Bahan-bahan :
- susu uht 850ml
- gula 100gr
- agar-agar 1 sachet @7gr
- kuning telur 2 butir
- pasta maglam chocolate black forest 2.5 ml @delionflavorofficial
Topping (sesuai selera):
- whipped cream secukupnya
- coklat parut (saya pakai dcc)
- buah cherry secukupnya
Whipped cream : whipped cream bubuk 50gr dan air es 100ml, mixer hingga mengembang
Cara Membuat :
- campur susu, gula, dan aga-agar. Masak sambil diaduk2
- setelah panas beruap masukan kuning telur dengan cara ambil 1 sendok sayur adonan puding, tuang ke kuning telur, kocok hingga rata, lalu tuang kocokan telur ke adonan puding dipanci sambil diaduk-aduk
- aduk-aduk terus, masak hingga mendidih, lalu angkat
- ambil 150ml adonan puding untuk lapisan putih, sisihkan, tutup rapat
- sisa adonan tambahkan pasta blackforest maglam, aduk rata
- bagi adonan blackforest jadi 2, yang satu tutup rapat supaya gak cepat membeku. Yang satunya lagi aduk2 supaya panas turun (tujuan supaya cepat membeku), lalu tuang ke cetakan
- setelah lapisan pertama lumayan set, tuang lapisan putih, tambahkan buah cerry pada lapisan putih bila suka
- setelah lapisan putih set tuang sisa adonan puding black forest, diamkan hingga set (boleh masuk kulkas)
- hias sesuai selera, saya pakai whipped cream, parutan coklat, dan cherry
from Resep Aneka Jajan Pasar https://ift.tt/3sasRD4
via IFTTT