-->
Kamis, 25 Juni 2020

Aneka Jajanan Pasar



--Pempek Ikan Cuka Merah--
Resep Ala : @mrs.wijaya

Hapsun mantemans💞
Ga pandai bikin pempek, cemplung2 pokok e jadi, hasilnya ga bagus tapi kata anak2 rasanya enak, mayan buat cemilan..klu bunda lebih suka dimakan gini aj cocol cuka merah tapi klu anak2 lebih suka digoreng😊 Yg mau coba monggo👍

Bahan Pempek :
- 500 gr daging ikan tengiri, haluskan
- 2 sdt garam/ sesuai selera
- 1 butir telur
- Penyedap jamur secukupnya
- 250 ml air es
- 400 gr sagu tani
- Tepung Sagu untuk membentuk pempek secukupnya
- Air untuk merebus secukupnya
.
Bahan Cuka Merah :
- 80 gr cabe merah besar buang bijinya, haluskan
- 30 bh cabe rawit /sesuai selera, haluskan
- 3 siung bawang putih, haluskan
- Terasi goreng/bakar secukupnya, haluskan
- Garam & gula pasir secukupnya
- Air secukupnya
- Jeruk kunci secukupnya
.
Cara Membuat :
1. Dalam wadah masukkan ikan, garam, telur, penyedap jamur, air es, aduk hingga tercampur rata dan halus, masukkan tepung sagu, aduk kembali hingga rata, adonan memang agak lembek tapi tdk perlu menambahkan tepung lagi supaya hasihnya tdk keras
2. Balur talenan dan tangan dgn tepung sagu, ambil adonan secukupnya lalu bentuk lonjor memanjang.
3. Didihkan air, rebus pempek hingga matang, angkat tiriskan lalu potong2
4. Cuka merah: masukkan bahan yg sdh dihaluskan kedalam panci, beri air, garam dan gula, masak hingga mendidih atau bumbu matang, angkat dan beri air perasan air jeruk kunci, koreksi rasa, rasa asin asem manis pedasnya hrs pas
5. Pempek ikan siap di sajikan bersama cuka merah dlm 2 versi sesuai selera yaitu rebus atau goreng.




from Resep Aneka Jajan Pasar https://ift.tt/3dxpYEH
via IFTTT

Baca Juga Resep Lainnya di Bawah Ini:

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+