-->
Senin, 02 November 2020

Ayam Bumbu Rujak by : Chreisza Paramita | Resep Masakan Ikan


Ayam Bumbu Rujak

by : Chreisza Paramita

Menu simple tp bikin nasi anget di rice cooker habis wkwkwk

Yuukk bunda bikin sendiri ayam bumbu rujak di rumah, jangan lupa share resepnya ke teman2 yg lain ya, terimakasih dan selamat mencoba :-)


Bahan-bahan :

5 potong ayam yg sudah diungkep

Minyak goreng

Garam

Penyedap


Bahan Bumbu :

5 buah cabai merah keriting

10 cabai rawit domba (sesuai selera)

4 siung bawang merah

2 siung bawang putih

3 lembar daun jeruk


Langkah :

1. Bahan bahan bumbu diblend kasar

2. Ayam ungkep dipanggang atau dibakar. Kalau aku ayamnya dimasak di atas teflon dengan menggunakan sedikit minyak

3. Setelah ayam matang, sisihkan

4. Tuang minyak ke wajan, jangan malu malu minyaknya

5. Tumis bumbu yg diblend kasar tadi, jangan lupa dibumbui dengan garam dan kawan kawannya hihi

6. Angkat bumbu yang sudah matang, siram ke atas ayam

7. Ayam bumbu rujak siap disantappp, gampang kan? Hehe





from Masakan Rumah https://ift.tt/3jOvGoX
Ayam Bumbu Rujak by : Chreisza Paramita Resep Masakan Ikan

Baca Juga Resep Lainnya di Bawah Ini:

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

You Might Also Like: