Es cendol
Untuk kuahnya :
Santan 1000 ml dari 1/2 butir kelapa
Gula merah 300 gr (untuk tingkat kemanisannya sesuaikan dengan selera masing2)
Garam sejumput
Daun pandan 2 lembar simpulkan
Untuk isiannya :
Dawet 500 gr (untuk resep dan tutorialnya sudah pernah diupload,bisa scrol foto kebawah ya)
Nangka 250 gr dipotong2
Cincau 250 gr dipotong2
Es batu secukupnya
Penyelesaiannya :
Rebus santan bersama gula merah,garam dan daun pandan hingga mendidih sambil diaduk2 agar santannya tidak pecah,angkat,saring,sisihkan hingga dingin.Tata diwadah,masukkan dawet,nangka,cincau,santan gula merah dan es batu,aduk rata,sajikan.
from Resep Aneka Jajan Pasar https://ift.tt/3tFZDNW
via IFTTT