Martabak Mini
by @vitadeviana
Bahan:
-250gr terigu
-50gr gulpas
-1/4 sdt garam
-1/4 sdt soda kue
-300cc susu cair
-3 butir telur
-30gr gulpas
-1/2 sdt fermipan
-1/4 sdt baking powder
-50 gr mentega di cairkan
Topping :
suka suka
Cara:
1. Campur terigu,gula,soda kue,garam.
2. Masukkan susu sedikit2 sambil aduk dgn whisk.
3. Setelah rata masukkan fermipan. Istirahatkan adonan 30 mnit.
4. Dlm wadah terpisah kocok telur dan gula gunakan garpu saja. Lalu campurkan kdlm adonan.
Terakhir masukkan mentega cair dan baking powder.
5. Panaskan cetakan, olesi margarin. Ambil satu sendok sayur adonan ratakan hingga ke pinggir cetakan. Tutup dan biarkan adonan mengembang hingga berlubang, taburi gula pasir. Tutup hingga matang dan angkat.
6. Beri olesan margarine, beri susu kental manis, taburi topping kesukaan
from Resep Aneka Jajan Pasar https://ift.tt/zBWSieY
via IFTTT