Okonomiyaki
By @vitadeviana
Bahan:
-100 gr udang di cacah kecil2/boleh menggunakan daging/ayam giling
-100 gr terigu
-5 buah buncis iris halus
-1/4 bagian kol iris halus
-1 buah wortel iris korek api tipis
-1 batang daun bawang iris halus
-1/2 buah bombay cincang kasar
-3 butir telur
-1 1/2 sdm kecap asin
-1 sdt garam
-1/2 sdt lada bubuk
-1 sdt kaldu jamur (boleh skip)
Pelengkap:
-saus tomat
-mayones
Cara:
1. Campur udang,terigu,buncis,wortel,kol,daun bawang,bawang bombay. Aduk rata.
2. Masukkan telur,kecap asin,garam,lada,kaldu aduk hingga rata.
3. Panaskan teflon/pemanggang yg dioles sedikit minyak.
4. Tuang 3 sdm asonan, bentuk bulat pipih. Saya menggunakan cookies cutter bentuk lingkaran sbgai alat bantu supaya ukuran sama. Bentuk bulat pipih seukuran diameter 8cm. Biarkan berkulit,balik dan biarkan matang.
5. Oleskan saus tomat dan coretkan mayones diatasnya
from Resep Aneka Jajan Pasar https://ift.tt/6aWIyUY
via IFTTT