Chicken Balado (Ayam Goreng Balado)
by : marissa savista
Masak yang simple aja. Kali ini ayamnya cukup saya lumuri garam dan perasan air jeruk nipis aja sebelum digoreng (kata mama saya begitu aja juga udah enak,hehe). Karena biasanya saya ungkap dlu, trus digoreng.
Bahan-bahan
Bahan Lumuran Ayam :
1 ekor ayam broiler, potong 10-12
1 buah jeruk nipis
1 sdt garam
Bahan Balado (haluskan) :
25 buah cabe merah
5 siung bawang merah
1 buah tomat
Bahan Lainnya :
Minyak goreng
Garam
Gula / Penyedap Rasa
Langkah :
1. Cuci bersih ayam, tiriskan. Beri garam dan perasan air jeruk nipis, remas² sampai rata, diamkan minimal 15 menit.
2. Panaskan minyak. Goreng ayam hingga kuning kecoklatan (gunakan api sedang cenderung kecil). Angkat, tiriskan dan pindahkan ke piring / mangkuk.
3. Goreng bahan balado dengan minyak goreng sampai matang (boleh pakai minyak sisa menggoreng ayam, lebih nikmat). Beri garam dan gula pasir/penyedap rasa, cek rasa. Masukkan ayam goreng, aduk rata.
4. Sajikan.
from Masakan Rumah https://ift.tt/3azZEw8
Chicken Balado (Ayam Goreng Balado) by : marissa savista Resep Masakan Ikan