-->
Kamis, 05 November 2020

Sop Konro Khas Makassar by : Bunda Nayla | Resep Masakan Ikan


Sop Konro Khas Makassar

by : Bunda Nayla

Yg pernah kesulawesi selatan udh nyobain kuliner khas makassar gak nih ??

Coto makassar,sop saudara,Barongko,Jalangkote,Pisang epe,Es palu butung,Gogoso,Pallubasa,Mi titi,Bebek palekko,Ikan bandeng bakar,Kapurung,Barobbo,Buras,Putu cangkiri,Es pisang ijo,Sop konro dan banyak lagi yg tidak bisa saya sebutkan 1-1.

Ada banyak kuliner khas makassar

Dan Salah satunya yg amat sangat sya rindukan yaitu sop konro iga sapi yg kaya dengan rempah2 sehingga memiliki rasa gurih sedap dan unik.


Bahan-bahan :

1 kg tulang iga sapi

1,5 liter air/secukupnya


🌺Bumbu Halus :

10 butir Bawang merah

7 siung bawang putih

3 bh kluwak (rendam air panas)

3 butir Kemiri, sangrai

1 sdt Ketumbar, sangrai

1/2 sdt jintan, sangrai

1/2 sdt pala bubuk

2 cm kunyit

3 cm jahe

3 cm lengkuas

5 btg serai (ambil bagian putihnya saja)

1 sdt merica bubuk


🌺Bahan Lainnya :

1 batang serai, memarkan

2 cm lengkuas, memarkan

3 lmbr daun salam

3 lmbr daun jeruk (opsional)

1 bh Kayu manis

5 butir Cengkeh

Segenggam kacang tanah (goreng dan haluskan)

Secukupnya air asam jawa

Secukupnya Bubuk kaldu rasa sapi

Secukupnya garam


🌺Pelengkap :

Bawang goreng

Irisan daun seledri

Irisan daun bawang

Jeruk nipis

Sambel tumis


Langkah :

1. Siapkan bahan2.kemudian Cuci tulang iga sampai bersih,didihkan air secukupnya rebus iga sekitar 5 menit,lalu buang airnya agar kotorannya hilang.kemudian masukkan lagi air 1,5 liter/ secukupnya dan masak kembali iga sampai empuk.


2. Tumis bumbu halus hingga wangi masukkan daun salam,lengkuas,jahe,serai yang sudah di geprek.tumis sampai matang

3. Kemudian masukkan Bumbu yang sudah di tumis ke dalam rebusan iga, masukkan air asam jawa,kayu manis,cengkeh,kacang tanah,kaldu bubuk dan garam masak sampai bumbu meresap.

4. Matikan kompor, angkat dan Sajikan dengan taburan bawang goreng,irisan daun bawang/irisan daun seledri,dan juga beri perasan jeruk nipis dan sambel tumis jika ada.





from Masakan Rumah https://ift.tt/3l6c2Gs
Sop Konro Khas Makassar by : Bunda Nayla Resep Masakan Ikan

Baca Juga Resep Lainnya di Bawah Ini:

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

You Might Also Like: