Tongkol bumbu kuning
by Anida Vikria
Dulu setiap beli ikan tongkol selalu digoreng biasa, ternyata anakku doyan juga kalo diolah kuah kaya gini, untuk emak dan ayahnya tinggal ditambah irisan cabe rawit setan deh☺
Bahan-bahan:
1/2 kg tongkol segar atau 1 ekor ukuran sedang
1 buah serai geprek
2 lembar daun jeruk
1 buah tomat iris
Gula, garam, kaldu bubuk
secukupnya Air
Bumbu halus:
4 siung bawang merah
3 siung bawang putih
2 buah kemiri
1 sdt ketumbar
1 ruas jahe ukuran sedang
1 ruas kunyit ukuran sedang
Langkah:
Tumis bumbu halus, serai geprek, daun jeruk, sampai harum.
Tuang air secukupnya, tunggu sampai mendidih masukkan ikan tongkol, tomat, lalu beri garam, gula, kaldu bubuk, tes rasa.
from Resep Aneka Masakan https://ift.tt/2vEdUlu
Tongkol bumbu kuning by Anida Vikria - Resep Masakan Tahu