-->
Senin, 04 Oktober 2021

Cah Brokoli Jamur Kuping | Resep Masakan Ikan


Cah Brokoli Jamur Kuping

Bahan Utama :
1 bonggol brokoli
100 gram jamur kuping basah *iris
8 butir bakso sapi *iris tipis (bisa diganti dengan udang)
1 buah wortel *iris serong
1/4 buah bawang bombay *rajang kasar
Garam, gula pasir, merica bubuk dan kaldu bubuk secukupnya
1 sdt saos tiram
100 ml air
Minyak u/ menumis secukupnya

Bumbu Halus :
2 butir bawang putih
4 butir bawang merah
2 butir kemiri

STEP
Potong brokoli per kuntum. Rendam dengan air garam sampai serangga dan sejenisnya pada keluar. Bilas dengan air mengalir. Tiriskan.
Tumis bawang bombay sampai layu. Tambahkan bumbu halus. Tumis sampai harum.
Masukan wortel, jamur kuping dan bakso. Aduk - aduk. Setelah 1 menit tambahkan air.
Lalu tambahkan brokoli. Bumbui dengan garam, gula, merica, kaldu bubuk dan saos tiram. Aduk merata.
Masak sampai brokoli layu saja. Test n koreksi rasa. Angkat dan sajikan.





from Masakan Rumah https://ift.tt/3iuazKE
Cah Brokoli Jamur Kuping Resep Masakan Ikan

Baca Juga Resep Lainnya di Bawah Ini:

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

You Might Also Like: