Nasi Kari Jepang + Katsu Ayam Praktis
by : Aliyapeliyang - Aliyakitchen
Saya tulis resep karinya ya.. ayamnya sdh pernah saya share scroll down aja..
Bahan-bahan :
2 buah wortel, potong dadu
1 buah kentang, potong dadu
1/2 bagian bawang bombai, iris
100 gram buncis, potong sepanjang 5 cm
1/2 bks bumbu kari instan (aku pake Indofood Bumbu Kare)
1 sdt larutan maizena (maizena + air)
2 gelas air
1/2 sendok makan saus tiram (untuk warna lebih gelap. Boleh skip
1/2 sdm kecap manis (boleh skip, buat warna aja dan pemanis)
Secukupnya gula
Secukupnya minyak untuk menumis
Langkah :
1. Rebus sayuran sampai setengah matang. Angkat dan tiriskan. Sisihkan.
2. Panaskan minyak. Tumis bawang bombai sampai harum, kemudian bawang putih. Masukkan bumbu instan kari, kemudian sayuran.
3. Tambahkan air. Masak sampai mendidih.
4. Jika sudah mendidih masukkan saus tiram. Aduk rata kembali.
5. Tambahkan larutan maizena dan masak sampai mengental.
6. Angkat, sisihkan.
from Masakan Rumah https://ift.tt/2H7mOxf
Nasi Kari Jepang + Katsu Ayam Praktis by : Aliyapeliyang - Aliyakitchen Resep Masakan Ikan